Donny Yen - Bintang Laga Yang Serba Bisa
- Published in Sosialita
Photo : Donnie Yen dalam Madame Tussauds Hong Kong , by Nara Pics
Budaya-Tionghoa.Net | Donny Yen lahir pada 27 Juli 1963 . Karir Donny pada usia yang menjelang 50 tahun ini malah semakin berkibar. Lahir di provinsi Guangdong , Yen pindah ke Hongkong pada usia 11 tahun kemudian pindah lagi ke Boston , Amerika Serikat. Ibunya , Bow Sim Mark adalah seorang yang terkenal didunia Wushu dan Taichi . Tak heran kalau seni bela diri berpengaruh besar dalam hidup Donny.
Sebelum mendalami seni bela diri, Donny belajar Piano dan merupakan penggemar musik Chopin . Musik adalah salah satu sumber inspirasi bagi Donny Yen selain seni bela diri. Ayahnya , Klysler Yen , seorang editor Sing Tao [sebuah majalah internasional Tionghua] . Ayahnya suka bermain biola dan instrumen musik sejenis dan bermain erhu selagi ibunya menyanyi sopran. Donny muda menjadi sensitif terhadap ritme yang kelak berpengaruh dalam kedalaman dan tekstur dalam film-film yang dia bintangi.